Darmadi Resmi Pinang Demokrat, Berharap Jadi Pengusung di Pilkada Kerinci 2024

Senin 22 Apr 2024 - 10:11 WIB
Reporter : Muhammad Akta
Editor : Muhammad Akta
Darmadi Resmi Pinang Demokrat, Berharap Jadi Pengusung di Pilkada Kerinci 2024

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO-Bakal calon Bupati Kerinci, Letkol (purn) Darmadi memastikan langkahnya maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kerinci 2024.

Pada Sabtu 20 April 2024 Darmadi secara resmi mendaftarkan diri pada penjaringan DPC partai Demokrat Kabupaten Kerinci.
Mantan Komadan Denzibang II/3  Jambi ini tidak datang sendiri ke partai berlambang Merci.

Ia di dampingi oleh sejumlah tokoh masyarakat dan tim pemenangan.
Usai prosesi pendaftaran, Darmadi mengaku bahwa semua persyaratan administrasi sudah dipenuhinya.

BACA JUGA:Ambil Formulir Partai Demokrat, Agus Pastikan Sikap Maju di Pilkada Tebo

BACA JUGA:Empat Bacawako Sungai Penuh Ambil Formulir di Penjaringan Demokrat, Siapa Berpeluang?

Sehingga dirinya siap mengikuti proses dan mekanisme yang ada di partai Demokrat.

“Alhamdulillah, pendaftaran sudah kita lalukan. Saya dan tim disambut baik oleh keluarga besar partai Demokrat,” ujarnya.
Darmandi menyebutkan, bahwa dirinya memilih mendaftar ke partai Demokrat karena memiliki kesamaan pandangan.

Terlebih Demokrat merupakan partai besar yang pernah menjadi pemenang Pemilu.

BACA JUGA:Empat Bacawako Sungai Penuh Ambil Formulir di Penjaringan Demokrat, Siapa Berpeluang?

BACA JUGA:Jumiwan Ambil Formulir Demokrat
"Demokrat ini partai Nasionalis, tentu kita punya kesamaan pandangan. Demokrat juga adalah partai besar dan telah memiliki banyak pengalaman,” sebutnya.
Ke depan, Darmadi berharap agar Demokrat menjadi partai pengusung dirinya maju di Pilkada Kerinci 2024.

“Sekali lagi saya berterimakasih kepada partai Demokrat, sudah menerima kedatangan kami. Besar harapan kami bisa berlanjut dan kedepan menjadi pengusung,” pungkasnya. (*)

Kategori :

Terpopuler

Jumat 10 Jan 2025 - 21:12 WIB

Dansa 90

Jumat 10 Jan 2025 - 19:51 WIB

Jumlah Pelamar Capai 2.600