Dampak Blackout Listrik di Jambi, Air Mati Pengusaha Rugi

Kamis 06 Jun 2024 - 11:38 WIB
Reporter : Andri Briliant Avolda, Muhamma
Editor : Adriansyah

"Kalau untuk penormalan kami mengupayakan hari ini sebelum jam 18.00 sudah normal secara 100 persen rencananya," ucapnya.

Sementara itu, Gubernur Jambi Al Haris menyatakan dirinya didatangi PLN lantaran kejadian listrik di Jamni yang sempat mati total. Dimana berdampak dengan masyarakat kita, baik itu yang menggunakan PLN sebagai pencahariannya. 

Al Haris berharap warga bersabar menerima dan tidak ada reaksi apa-apa karena ini murni musibah.

"Memang kondisi yang tidak bisa dihindari, jadi memang warga harus tau kondisi itu. PLN melapor ke kita dan kita memang tahu kondisi itu, insyaallah kami juga akan beri tahu kepada warga pemberitahuan agar tidak ada gejolak di masyarakat," terangnya.

Lanjut Gubernur, pihaknya mengharapkan masyarakat Jambi menjaga betul jalur-jalur PLN yang ada jalannya itu yang cukup panjang sampai Kerinci sekitarnya. 

"Mohon dijaga dibantu jangan sampai ada pihak yang merusak, soalnya sering besinya itu diambil warga. Nah Jambi insyaallah tidak ada itu dan berharap tidak ada penghambatan arus PLN juga di Jambi," jelas Al Haris. (*)

Kategori :

Terkini

Sabtu 06 Jul 2024 - 18:37 WIB

Unair Orla

Sabtu 06 Jul 2024 - 18:34 WIB

La Roja Menang Dramatis

Sabtu 06 Jul 2024 - 18:31 WIB

Raudhah Menjadi Tempat Paling Favorit