Mayang Lucyana Dirujak Netizen

Selasa 11 Jun 2024 - 19:47 WIB
Editor : Adriansyah

JAMBIEKSPRES.CO - Mayang Lucyana adik mendiang Vanessa Angel kembali dirujak netizen karena kontennya. Gadis kelahiran 26 April 2003 mendadak disebut sebagai pengemis online. 

Berawal dari sebuah permintaan netizen yang meminta Mayang untuk menunjukkan rumahnya. Seperti diketahui, Mayang dan sang ayah, Doddy Sudrajat kerap flexing barang-barang mewah mereka. 

Untuk itu, banyak yang penasaran dengan penampakan rumah Mayang. Apalagi, Mayang kerap dibandingkan dengan Fuji yang berasal yang merupakan adik ipar mendiang kakaknya. 

Fuji sendiri diketahui sudah menunjukkan rumah mewahnya yang ditaksir memiliki harga hingga Rp. 4 miliar. 

BACA JUGA:Hutan dan Manusia Tak Terpisahkan Satu Dengan yang Lain

BACA JUGA:Pulang!

Untuk itu, banyak yang penasaran dengan kediaman Mayang. Namun, ternyata permintaan netizen tidak ingin dituruti dengan mudah oleh Mayang. 

Mayang memberikan syarat kepada netizen yang penasaran dengan hunian Mayang. 

“Spill rumah gift dulu baru aku spill, kalau kalian mau minta spill rumah gift 10 singa dulu baru aku spill rumah,” katanya dikutip @angga_tok_ezt pada Senin (10/6/2024). 

Sontak saja pernyataan Mayang itu mendapat komentar miring dari netizen. Bahkan, ada yang menyebut Mayang sebagai pengemis online. 

“Wow kamu pinter banget spil rumah aja minta sepuluh singa kenapa gak minta beliin rumahnya aja langsung,” sindir netizen. 

 “Hasil dari singa nya buat sewa rumah untuk di Spill,” ledek netizen. 

“Ternyata dia pengemis online,” kata lainnya. (dnn)

Kategori :