Empat Bacakada Terima Dukungan PKS Untuk Pilkada 2024

Senin 15 Jul 2024 - 21:39 WIB
Reporter : Muhammad Akta
Editor : Muhammad Akta

"Alhamdulillah dengan dukungan ini, kami siap bersama PKS untuk membangun Tanjabtim kedepan," katanya.

Terkait dukungan partai, Dillah mengaku dirinya dan Muslimin akan diusung 13 kursi legislatif. Untuk saat ini dukungan itu baru dari partai NasDem, PKS dan PDIP.

"Dan Insyaallah juga akan menyusul Golkar dan Gerindra," katanya. 

Sementara itu, Ahmadi Zubir mengatakan setelah mendapatkan dukungan PKS, maka dirinya tinggal menunggu SK dari PDI Perjuangan.

Dengan koalisi dua partai ini, pihaknya sudah memenuhi syarat minimal untuk mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Dari 25 kursi di DPRD kita sudah ada 6 kursi, jadi kondisi sekarang ini insyaallah sudah aman dan kita kelebihan satu kursi," tuturnya.

Terkait dengan PDIP, Ahmadi mengatakan bahwa belum mengeluarkan satu SK pun di seluruh Indonesia. "Belum kita masih menunggu," katanya. 

Meski yakin mendapatkan PKS dan PDIP, Ahmadi Zubir mengaku menargetkan dukungan lebih dari 2 partai tersebut. Dan saat ini partai lain sedang dalam proses dan terus berkomunikasi secara intens.

"Mohon doanya, insyaallah ada yang lain (parpol) yang bakal menyusul," pungkasnya. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait