Pantau ke Titik Lokasi Api Wakapolda Tinjau Perbatasan Jambi-Sumsel
FOTO UDARA: Wakapolda Jambi memimpin pemantauan titik lokasi api kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah Jambi, Selasa (30/7) kemarin.--
Sementara itu, Anggota DPRD Provinsi Jambi dapil Muaro Jambi-Batanghari Abun Yani memahami kondisi saat ini sedang musim kemarau karena hawa terasa panas dari biasanya.
Untuk itu, Dia meminta BPBD Provinsi selaku pihak terkait melakukan aksi di lapangan bukan hanya sekedar pasang baliho.
"Jangan hanya baliho Kepala BPBD Provinsi Jambi yang ada di sekitar daerah rawan namun juga harus kelihatan action tim BPBD di lapangan," jelas Politisi Gerindra ini.
Ia juga meminta aparat penegak hukum nantinya untuk cermat menetapkan pelaku pembakaran. Sebab, kebakaran bisa dilatari faktor alam atau juga perbuatan manusia sendiri. "Harus dilihat cermat jangan nanti masyarakat kecil yang dirugikan," pungkasnya. (*)