BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang di Banyak Wilayah Indonesia
Akibat cuaca ekstrem, hasil tangkapan nelayan di perairan Tanjabtim berkurang--
JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat di berbagai daerah di Indonesia untuk waspada terhadap potensi hujan deras yang disertai angin kencang pada hari Kamis ini.
Dalam laporan yang disampaikan di Jakarta sebagaimana dikutip jambiekspres.co dari Antara, Prakirawan BMKG Ida Pramuwardani menjelaskan bahwa potensi hujan lebat diperkirakan akan terjadi di beberapa provinsi.
Di Provinsi Bangka Belitung, khususnya di Kabupaten Bangka Selatan dan Bangka Tengah, serta di Provinsi Gorontalo yang meliputi Boalemo, Bone Bolango, Gorontalo, Gorontalo Utara, dan Gorontalo.
BACA JUGA:BMKG Prakiraan Cuaca, Hujan dan Berawan Melanda Banyak Kota di Indonesia
BACA JUGA:Kota Jambi Alami Cuaca Panas Ekstrim, Taman Kota Terancam Kekeringan dan Mati
Wilayah lain yang perlu waspada termasuk Provinsi Kalimantan Selatan (Barito Kuala, Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, Kotabaru, Tabalong, dan Tanah Bumbu), serta Provinsi Kalimantan Tengah (Barito Timur, Kapuas, Katingan, Kotawaringin Timur, Murung Raya, Seruyan, dan Sukamara).
Selain itu, Provinsi Kalimantan Timur (Kutai Kartanegara, Balikpapan, dan Samarinda), Provinsi Kalimantan Utara (Bulungan, Malinau, Tana Tidung, dan Tarakan), serta Provinsi Maluku Utara (Halmahera Tengah, Halmahera Timur, dan Tidore Kepulauan) juga berpotensi mengalami kondisi serupa.
Provinsi Papua, Riau (Kampar), Sulawesi Barat (Pasangkayu dan Mamuju Tengah), serta Sulawesi Selatan (Enrekang, Luwu, Luwu Timur, Luwu Utara, Pinrang, Tana Toraja, dan Palopo) juga termasuk dalam daftar wilayah yang harus mempersiapkan diri.
BACA JUGA:BMKG Ramalkan Cuaca Berawan dan Hujan Ringan di Sejumlah Kota Besar Indonesia
BACA JUGA:Cuaca Sebagian Besar Indonesia Berpotensi Hujan Ringan pada Sabtu
Provinsi Sulawesi Tengah (Parigi Moutong, Banggai, dan Donggala), Sumatera Barat (Agam, Kepulauan Mentawai, Lima Puluh Kota, Padang Pariaman, Pasaman, dan Pasaman Barat), serta Sumatera Utara (Asahan, Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara, Mandailing Natal, dan Kota Tanjung Balai) diharapkan untuk tetap waspada terhadap hujan deras.
BMKG juga mengeluarkan peringatan dini terkait angin kencang dan kemungkinan petir yang dapat memengaruhi Kabupaten Sambas, Barito Timur, dan Bangka Selatan, dengan suhu yang diperkirakan berkisar antara 26-28 derajat Celsius.
Beberapa kota seperti Pekanbaru, Padang, Medan, Denpasar, Mataram, Palangka Raya, Tanjung Selor, Mamuju, Makassar, Kendari, Palu, Ambon, Nabire, Sorong, Manokwari, Jayapura, dan Jayawijaya akan mengalami hujan ringan dengan suhu 9-17 derajat Celsius.
BACA JUGA:BMKG Peringatkan Waspada Hujan Lebat di Beberapa Wilayah, Cek Prediksi Cuaca Hari Ini
BACA JUGA:Cuaca Ekstrem, BMKG Ingatkan Potensi Hujan Lebat dan Petir di 21 Provinsi Indonesia
Sementara itu, kota-kota seperti Jambi, Bengkulu, Pangkal Pinang, Palembang, Lampung, Tanjung Pinang, Serang, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Kupang, Samarinda, Banjarmasin, Manado, Gorontalo, Merauke, Ternate, dan Surabaya diperkirakan akan mengalami cuaca berawan tebal dengan suhu antara 23-33 derajat Celsius.
Di DKI Jakarta, cuaca pagi hingga dini hari diprediksi cerah berawan dengan kelembapan antara 74-86 persen dan suhu berkisar 24-32 derajat Celsius.
Kepala BMKG Dwikorita Karnawati sebelumnya menjelaskan bahwa peningkatan potensi hujan disebabkan oleh fenomena iklim La Nina yang diperkirakan akan berlangsung sepanjang Agustus 2024.
Fenomena ini menyebabkan akumulasi uap air yang berlebihan, memicu pertumbuhan awan-awan hujan dan meningkatkan kemungkinan terjadinya hujan lebat.
BACA JUGA:Tips Kesehatan Saat Musim Pancaroba, Menghadapi Perubahan Cuaca dan Ancaman Penyakit
BACA JUGA:UPDATE CUACA! BMKG Sebut Hujan Lebat Diserta Petir Mengancam Sebagian Besar Jambi
BMKG akan terus memberikan informasi terbaru tentang perkembangan cuaca dan iklim melalui aplikasi infoBMKG, media sosial infoBMKG, atau dengan menghubungi kantor BMKG terdekat. (*)