Sebuah Ruang Kebangsaan Dalam Petak Mungil di Pulau Pinang

PERINGATAN HUT RI: Suasana upacara peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI yang diadakan Permai Penang di Pulau Pinang, Penang, Malaysia, Sabtu (17/8/2024). --

“Kami coba memaknai bagaimana menjaga jiwa nasionalisme dengan utuh. Kami ada di negara lain, tapi hati kami tetap ada di Indonesia,” kata Khozaeni.

Dengan mengumpulkan dana secara swadaya tidak lebih dari 600 ringgit Malaysia (sekitar Rp2 juta), mereka menyemarakkan hari kemerdekaan bersama-sama.

Siang itu, rasa puas dan senang terlihat dari wajah mereka. Perayaan HUT Ke-79 RI yang kebetulan jatuh pada hari Sabtu, tentu memberi keuntungan tersendiri bagi mereka, karena tidak harus berangkat kerja sehingga bisa merayakannya bersama-sama dengan WNI lainnya.

Perayaan hari itu semakin meriah mana kala dua kue tart dan satu tumpeng dengan lilin menyala ditancapkan di atasnya satu per satu dikeluarkan, dan lagu "Selamat Ulang Tahun" dinyanyikan bersama-sama.

Ternyata tidak hanya Republik Indonesia yang merayakan hari jadinya, tapi juga Pak E yang ternyata bertambah usia tepat saat 17 Agustus.

"Dirgahayu Indonesia! Dirgahayu Pak E!". (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan