Film Horor Terbaru Tebusan Dosa Tayang Oktober, Kisahkan Misteri Hilangnya Seorang Anak
Screnshot film Tebusan Dosa yang akan tayang pada 17 Oktober 2024.--
JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO-Film horor terbaru berjudul "Tebusan Dosa" telah merilis trailer perdananya, mengisahkan perjalanan emosional seorang ibu yang berjuang mencari anaknya yang hilang.
Dalam film ini, Happy Salma berperan sebagai Wening, seorang ibu yang kehilangan putrinya, Nirmala (diperankan oleh Keiko Ananta), di sungai.
Cerita dimulai ketika tim SAR menghentikan pencarian Nirmala dengan asumsi bahwa jasadnya telah terbawa arus.
Namun, Wening tidak dapat menerima kenyataan tersebut dan tetap yakin bahwa anaknya masih hidup.
Situasi semakin rumit ketika Wening dihubungi oleh Tirta (Putri Marino), seorang kreator konten siniar yang terkenal.
BACA JUGA:Film Horor 'Malam Keramat' Akan Hadir di Bioskop Mulai 12 September
BACA JUGA:Film Horor 'Thaghut' Akan Segera Tayang di Bioskop
Tirta mengajak Wening untuk menjadi bintang tamu dalam siniar misteri horor yang dipandunya, di mana mereka akan membahas kronologi hilangnya Nirmala dan upaya pencarian yang telah dilakukan.
Dalam salah satu cuplikan siniar, Tirta dengan lembut bertanya, "Sekarang Nirmala belum ketemu, Mbak?" dan Wening menjawab, "Belum.
Memang ada tim SAR yang mencari, tetapi sekarang pencarian dihentikan dan mungkin mereka percaya kalau Nirmala sudah tidak ada."
Trailer yang dirilis menunjukkan potongan-potongan adegan penuh ketegangan, saat Wening dan Tirta berupaya mengungkap misteri di balik hilangnya Nirmala.
BACA JUGA:Vokasi UI Gelar Festival Film 2024 untuk Hidupkan Ide Kreatif Mahasiswa
BACA JUGA:Film Drama Romansa
Penonton diperlihatkan berbagai petunjuk yang menggugah rasa ingin tahu, termasuk penemuan mayat dalam kondisi mengenaskan di tepi sungai yang menambah nuansa mencekam.
Sosok misterius juga diperkenalkan dalam trailer, yaitu seorang lansia berwajah menyeramkan yang terlihat duduk di meja makan.
Identitas dan tujuan sosok tersebut masih menjadi teka-teki; apakah ia setan, iblis, atau makhluk lain yang terlibat dalam misteri ini?
Seiring dengan berkembangnya cerita, Wening menerima kabar dari seseorang yang menyebutkan bahwa Nirmala berada di tempat yang gelap, menambah kedalaman cerita dan ketegangan.
Karakter lain, Tetsuya (Shogen), juga muncul dalam trailer, menambah lapisan misteri dengan motif yang belum terungkap sepenuhnya.