Pasangan HAR-Guntur Usung Enam Misi Utama dalam Pilwako Jambi 2024

Pasangan HAR-Guntur saat memaparkan visi misi di debat perdana.--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO- Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Jambi nomor urut 2, H Abdul Rahman (HAR) dan Andi Muhammad Guntur, memaparkan visi, misi, dan program mereka dalam debat publik yang berlangsung di Ratu Convention Center (RCC) Jambi pada Minggu malam, 3 November 2024.
HAR menyampaikan bahwa visi mereka adalah menjadikan Kota Jambi sebagai kota yang maju, mandiri, dan prima. Visi ini bertujuan untuk menghadirkan solusi bagi tantangan sosial dan ekonomi yang dihadapi masyarakat Kota Jambi saat ini.

“Kami ingin melanjutkan pembangunan yang sudah berjalan dengan baik dan melengkapi hal-hal yang masih perlu dikembangkan,” ungkap HAR.
Dari visi tersebut, pasangan HAR-Guntur merumuskan enam misi utama sebagai berikut:
1. Membentuk masyarakat Kota Jambi yang berkualitas, berbudaya, harmonis, serta religius.
2. Memperluas lapangan kerja dan mengembangkan industri kreatif di Kota Jambi.
3. Memperbaiki infrastruktur dan tata ruang untuk menunjang pelayanan publik dan mendukung perekonomian daerah.
4. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, seni, dan olahraga.
5. Mengupayakan pemerataan kesejahteraan ekonomi, pengurangan kemiskinan, dan peningkatan taraf hidup masyarakat.
6. Membangun tata kelola pemerintahan yang transparan dengan pelayanan publik yang optimal.
Sebagai bagian dari program prioritas mereka, HAR-Guntur menjanjikan pelayanan kesehatan gratis untuk warga kurang mampu, serta pemberian insentif bagi ketua RT, LPM, LAM, imam masjid, guru ngaji, petugas pemakaman, dan pengelola posyandu.

Program lainnya mencakup penambahan guru tahfiz, peningkatan insentif petugas pemakaman non-muslim, kenaikan gaji tenaga honorer dan ASN, serta peningkatan infrastruktur lingkungan dan dukungan untuk UMKM.

Selain itu, mereka berjanji untuk memperluas kesempatan kerja dan memberikan kemudahan serta pelayanan administrasi kependudukan secara gratis.
Dengan penuh keyakinan, HAR menyatakan komitmennya untuk mengabdi kepada masyarakat Kota Jambi.

"Kami berharap Allah SWT meridhoi langkah perjuangan kami demi kemajuan kota ini," tutup HAR. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan