RB Leipzig Tumbangkan Dortmund 2-0

Dortmund dikalahkan RB Leipzig --

RED BULL -  RB Leipzig sukses menumbangkan tim tamu Borussia Dortmund dengan skor 2-0 dalam lanjutan pekan ke-26 Bundesliga 2024/25 di Red Bull Arena, Leipzig pada Minggu dini hari WIB.

Meski mendominasi jalannya pertandingan, Dortmund justru kalah tajam dari Leipzig yang mampu mencetak dua gol melalui Xavi Simons dan Lois Openda.

Hasil ini membuat RB Leipzig sementara naik ke peringkat 5 klasemen sementara dengan 42 poin dari 26 laga. Sedangkan Borussia Dortmund tertahan di posisi 11 dengan 35 poin, demikian yang dilansir laman resmi Liga Jerman.

Meski berstatus sebagai tamu, Dortmund mendominasi penguasaan bola dan menekan pertahanan Leipzig.

Dortmund membuka ancaman pada menit ke-9. Serhou Guirassy melepaskan percobaan dalam kotak penalti, tetapi bola bisa diredam kiper tuan rumah, Peter Gulacsi.

Leipzig gantian mengancam pada menit ke-14. Lois Openda nyaris bikin gol andai bola sepakannya tidak mengenai tiang gawang.

RB Leipzig berhasil memanfaatkan kelengahan Borussia Dortmund untuk mencetak gol. Xavi Simons bisa menyelesaikan umpan Benjamin Sesko dalam skema serangan balik cepat. Skor 1-0 untuk tuan rumah pada menit ke-17.

Laga berjalan ketat setelahnya. Leipzig dan Dortmund saling menebar ancaman, tetapi tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga jeda.

Leipzig langsung menambah keunggulannya tiga menit setelah restart, atau pada menit ke-48. Kali ini Xavi Simons yang menjadi kreator gol, sepak pojoknya sukses diselesaikan Openda dengan tendangan ke pojok kiri gawang Dortmund. Skor 2-0 untuk tuan rumah.

Dortmund nyaris mencetak gol balasan dua menit kemudian, tetapi sundulan Maxmilian Beier masih kena tiang.

Di sisa waktu, Dortmund terus membombardir area pertahanan Leipzig dengan banyak ancaman. Namun, Leipzig bertahan dengan solid dan mampu menjaga keunggulan dua golnya. Skor akhir 2-0 tetap bertahan sampai laga tuntas.(ant)

Tag
Share