ULBI Sediakan 100 Kuota Beasiswa Bagi Pelajar dan Mahasiswa

Universitas Logistik dan Bisnis Internasional (ULBI) menggelar sosialisasi beasiswa ikatan dinas Pos Indonesia kepada kalangan sekolah menengah atas (SMA) dan sederajat --

Ketua Yayasan Pendidikan Bhakti Pos Indonesia (YPBPI) Dr. Kiagus M. Amran juga turut menyampaikan dukungan terhadap inisiatif yang bertujuan untuk membuka peluang karier yang menarik bagi para generasi muda itu.

Saat ini, ULBI memiliki 16 program studi yang berada dalam dua fakultas, yaitu Sekolah Vokasi, serta Fakultas Logistik, Teknologi dan Bisnis.

Dengan integrasi 16 program studi yang mendukung bidang logistik, bisnis, dan "supply chain management", lanjut dia, ULBI menjadi unik dan memberikan keunggulan kompetitif kepada para lulusan untuk bersaing di dunia kerja.

Nantinya, para lulusan perguruan tinggi di bawah naungan PT Pos Indonesia yang berlokasi di Bandung tersebut akan mendapatkan sertifikat kompetensi, bahasa Inggris, serta Microsoft Office.

Pilihan program studi ULBI pada Fakultas Logistik, Teknologi dan Bisnis, antara lain S2 Manajemen Logistik, S1 Manajemen Logistik, S1 Manajemen Transportasi, S1 Manajemen Rekayasa, S1 Sains Data, dan S1 Bisnis Digital Sekolah Vokasi.

Kemudian, D3 Manajemen Logistik, D3 Manajemen Bisnis, D3 Manajemen Informatika, D3 Teknik Informatika, D3 Akuntansi, S1 Terapan Logistik Bisnis, S1 Terapan Manajemen Bisnis, S1 Terapan Teknik Informatika, SI Terapan Akuntansi Keuangan, dan S1 Terapan E-Commerce Logistics. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan