11 Tahun Jaga Hutan, Agar Kehidupan Tetap Seimbang

PENJAGA HUTAN: Penjaga Hutan Petkuq Mehuey di Muara Wahau melakukan patroli hutan. FOTO :ANTARA/HO PENJAGA HUTAN PETKUQ MEHUEY --

Operasional Jaga Hutan

Kelak ketika dana dari program FCPF-CF cair pada tahun ini, itu bukan hanya untuk tim penjaga hutan, melainkan juga akan digunakan untuk beberapa lembaga yang ada di desa.

Bagi tim penjaga hutan, dana itu antara lain akan digunakan sebagai biaya operasional, pengadaan logistik, pembelian bahan bakar minyak, dan keperluan lain yang berkaitan dengan upaya melestarikan hutan.

Masyarakat adat, lembaga, dan tim penjaga hutan berharap dana yang dijanjikan tersebut secepatnya cair karena hal ini merupakan bentuk kepedulian dunia terhadap masyarakat yang telah mempertahankan hutan.

Akan tetapi, sesungguhnya ada atau tidak ada dana FCPF-CF, selama ini tim penjaga hutan bersama masyarakat adat tetap mempertahankan tutupan lahan dari ancaman penebangan hutan dan perburuan satwa liar.

Hal ini terbukti dari 11 tahun menjaga hutan, mereka tidak mendapat honor. Apa yang dilakukan demi menjaga hutan tetap hijau, menjaga satwa tetap hidup agar mereka bisa mengambil sedikit hasil hutan untuk kehidupan mereka.

Mereka berharap dana FCPF-CF untuk menjaga dan melestarikan hutan segera dapat dicairkan oleh Bank Dunia dan lembaga donor dunia. Dana hasil perdagangan karbon ini cukup berarti untuk membiayai kegiatan operasional mereka. (ant)

Tag
Share