Hanura Keluarkan Puluhan Rekom Pilkada se-Indonesia
Ilustrasi Pilkada Serentak 2024--
JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO- Partai Hanura sudah mengeluarkan rekomendasi untuk 73 bakal calon (balon) gubernur, dan balon wakil gubernur.
Sekretaris Jenderal Partai Hanura Benny Rhamdani menjelaskan, dari jumlah tersebut, 57 di antaranya balon gubernur.
"Sebanyak 13 bakal calon wakil gubernur. Lalu 3 bakal calon mendaftar dalam 2 posisi, yakni gubernur atau wakil gubernur," kata Benny, pengurus DPP Hanura.
BACA JUGA:Usai Ikuti Uji Kelayakan, BBS Siap Berkoalisi Bersama PDIP untuk Pilkada Muaro Jambi
Hanura membuka pendaftaran calon kepala daerah sejak April lalu.
Selain puluhan balon gubernur dan wakil gubernur, Hanura juga telah mengeluarkan 837 balon kepala daerah tingkat dua.
"Rinciannya 504 balon bupati, 148 balon wakil bupati. Lalu 143 balon wali kota dan 42 balon wakil wali kota," ujar Benny.
Namun, belum semua bakal calon kepala daerah tingkat dua sudah mengantongi rekomendasi.
"Dari 837 bakal calon tersebut, telah menerima rekomendasi 631 orang," ucapnya.
BACA JUGA:Rekruitmen Dimulai, KPU Jambi Terima 9.913 Patarlih yang Akan Coklit Data Pemilih Pilkada 2024
BACA JUGA:4 Bacakada Kantongi Rekom NasDem Untuk Maju di Pilkada Serentak 2024
Benny menjelaskan, balon yang telah menerima rekomendasi, selanjutnya diberi kesempatan selama sebulan, untuk menggenapi syarat minimal dukungan.
Dukungan dimaksud dari parpol atau gabungan, 20 persen kursi DPRD Provinsi atau DPRD Kabupaten/Kota atau suara 25 persen.