Desa Wisata di Kerinci Masuk Nominasi 50 Besar Nominasi Anugerah Desa Wisata Indonesia

Wisata Bulu Perindu merupakan satu dianatar objek wisata yang ada di Kerinci.--

KERINCI, JAMBIEKSPRES.CO - Potensi alam dan pemandangan menarik di Kabupaten Kerinci telah menginspirasi 19 desa untuk mengembangkan diri sebagai Desa Wisata.

Syatrul Heri, Kepala Bidang Pemasaran dan Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kerinci, menjelaskan bahwa mayoritas dari 19 desa tersebut telah memiliki lokasi objek wisata yang menarik.

BACA JUGA:Kerinci Fokus Tingkatkan Profesionalisme Pengelola Desa Wisata

BACA JUGA:Jambi Dan Investor Korsel Kerja Sama Kembangkan Wisata Danau Sipin

"Beberapa desa juga mengembangkan potensi pariwisata dari sektor lain seperti penginapan dan restoran," ujarnya.


Pengunjung saat berswafoto di salah satu desa wisata Kerinci--

Salah satu desa yang mencuat adalah Desa Wisata Buluh Perindu, Desa Baru Semerah, Kecamatan Tanah Cogok, yang saat ini tengah mempersiapkan diri untuk mengikuti penilaian lanjutan dari Kementerian Pariwisata RI.

BACA JUGA:Jadi Provinsi Paling Populer, 207,81 Juta Wisatawan Nusantara Berwisata ke Jatim

BACA JUGA:Parbudpora Tanjabtim Usulkan Survei Geofisika Untuk Pengembangan Objek Wisata Air Panas

"Desa Wisata Buluh Perindu masuk dalam 50 besar nominasi Anugrah Desa Wisata Indonesia (ADWI), bersaing dengan lebih dari 6.000 desa wisata di seluruh Indonesia," tambahnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan