Akun YouTube Sandra Dewi Hilang

Sandra Dewi--

JAMBIEKSPRES.CO - Aktris Sandra Dewi kembali menjadi perbincangan netizen di media sosial.

Kali ini, sebabnya adalah akun miliknya di YouTube mendadak hilang alias tidak bisa diakses.

Seluruh konten yang pernah diunggah Sandra Dewi kini tidak terdapat lagi pada akun dengan ribuan pengikut tersebut.

Belum diketahui apa penyebab dan sejak kapan akun milik istri Harvey Moeis itu lenyap.

Sandra Dewi belum bisa dihubungi untuk dimintai keterangan perihal akun tersebut.

BACA JUGA:DPRD Tebo Gelar Rapat Paripurna Rekomendasi LKPJ Kinerja Pj Bupati Tebo

BACA JUGA:Kekhawatiran Kenaikan Harga BBM, Inflasi, hingga Suku Bunga yang Tertahan

Belum lama ini, akun milik Sandra Dewi di Instagram juga tiba-tiba hilang alias tidak bisa diakses.

Banyak netizen yang menduga akun Sandra Dewi lenyap lantaran masalah yang kini dihadapinya.

Suami Sandra Dewi yakni Harvey Moeis ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan terkait kasus korupsi timah.

Sandra Dewi bahkan ikut diperiksa sebagai saksi terkait kasus Harvey Moeis di Kejaksaan Agung (Kejagung) pada Kamis (4/4).

Perempuan berusia 40 tahun itu memilih tidak banyak berkomentar setelah diperiksa penyidik Kejagung.

"Doakan ya. Jangan bikin berita yang tidak benar," kata Sandra Dewi.

Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung Kuntadi mengungkap alasan tim penyidik memeriksa Sandra Dewi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan