Lebih dari 2.000 Personel TNI Dikerahkan untuk Pengamanan Upacara HUT RI di IKN

Jumat 16 Aug 2024 - 15:18 WIB
Reporter : Muhammad Akta
Editor : Muhammad Akta

IKN, JAMBIEKSPRES.CO-Untuk memastikan keamanan acara perayaan HUT Ke-79 Republik Indonesia di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, lebih dari 2.000 personel TNI dari berbagai matra telah dikerahkan.
Kepala Staf Kodam VI/Mulawarman Brigjen TNI Bayu Permana mengungkapkan bahwa pengamanan ini telah diatur dan dikendalikan oleh Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) II.

BACA JUGA:Pj Walikota Jambi Hadiri Pertemuan Kepala Daerah Se-Indonesia dengan Presiden Di IKN

BACA JUGA:Presiden: Sidang Kabinet Paripurna Bahas IKN Dan Transisi Pemerintahan

"Kami telah menyiapkan sekitar 2.000 personel untuk melaksanakan tugas pengamanan," jelas Bayu saat ditemui di Istana Garuda, IKN, sebagaimana dikutip jambiekspres.co dari Antara.
Menurut Bayu, personel TNI akan ditempatkan di zona pengamanan ring 2 dan ring 3 IKN.

Sedangkan wilayah ring 1, yang mencakup area Istana Kepresidenan, akan dijaga oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
“Kami telah memetakan semua potensi kerawanan dan mempersiapkan langkah-langkah antisipatif terhadap segala ancaman selama upacara berlangsung,” tambah Bayu.

BACA JUGA:Fungsi IKN Sebagai Ibu Kota Negara Diperkirakan Optimal dalam 3 Tahun

BACA JUGA:Fungsi IKN Sebagai Ibu Kota Negara Diperkirakan Optimal dalam 3 Tahun
Di lokasi upacara, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tidak terlihat berlatih di Istana Negara IKN.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono menjelaskan bahwa Paskibraka saat ini sedang mempersiapkan diri untuk pengibaran bendera pada hari esok.
Sementara itu, kursi-kursi untuk para tamu undangan di halaman Istana Negara IKN telah disusun dengan tertib dan dilengkapi dengan pendingin dan kipas angin.

Lapangan upacara juga telah dipersiapkan dengan baik oleh para pekerja yang ditemani oleh petugas keamanan. (*)

Kategori :