Harga Pangan Fluktuatif, Cabai Rawit Melonjak Jadi Rp45.170 per kg

Sabtu 28 Sep 2024 - 17:43 WIB
Reporter : Muhammad Akta
Editor : Muhammad Akta

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO-Badan Pangan Nasional (Bapanas) melaporkan bahwa harga sejumlah komoditas pangan mengalami fluktuasi pada hari Sabtu ini.

Di antara komoditas tersebut, cabai rawit merah mengalami kenaikan signifikan menjadi Rp45.170 per kilogram (kg).
Menurut data dari Panel Harga Bapanas yang diperoleh pada pukul 08.50 WIB, harga pangan di tingkat pedagang eceran secara nasional menunjukkan variasi.

Beras premium, misalnya, naik sebesar 0,52 persen atau Rp80, menjadi Rp15.600 per kg.

BACA JUGA:Kenaikan Harga Pangan Hari Ini: Bawang Putih Sentuh Rp42.400 per Kg

BACA JUGA:Harga Pangan Terkini, Kenaikan Signifikan Bawang Merah Jadi Rp29.540 per Kg

Sementara itu, beras medium justru mengalami penurunan sebesar 0,15 persen atau Rp20, sehingga harganya menjadi Rp13.600 per kg.

Harga beras stabilitas pasokan dan harga pangan (SPHP) Bulog tetap stabil di Rp12.560 per kg.
Selain itu, harga bawang merah juga mengalami kenaikan, yakni 1,76 persen atau Rp490 menjadi Rp28.400 per kg.

Begitu pula dengan bawang putih, yang naik 1,94 persen atau Rp770 menjadi Rp40.440 per kg. Harga cabai merah keriting naik 0,59 persen atau Rp190, menjadi Rp32.350 per kg.
Dalam kategori daging, harga daging sapi murni naik 0,64 persen atau Rp870, menjadi Rp135.770 per kg, sedangkan daging ayam ras naik 1,36 persen atau Rp470, menjadi Rp35.110 per kg.

BACA JUGA:Harga Pangan Hari Ini, Bawang Putih Tembus Rp41.470 per kg

BACA JUGA:Kenaikan Harga Pangan, Telur Ayam Ras Mencapai Rp28.610 per Kg

Telur ayam ras juga mengalami kenaikan sebesar 1,82 persen atau Rp520, menjadi Rp28.020 per kg.
Sementara itu, harga kedelai biji kering (impor) terpantau naik 0,85 persen atau Rp200, menjadi Rp11.010 per kg, dan gula konsumsi naik tipis 0,56 persen atau Rp100, menjadi Rp17.990 per kg.

Minyak goreng kemasan sederhana mengalami kenaikan 1,05 persen atau Rp190, menjadi Rp18.350 per kg, sementara harga minyak goreng curah turun 0,73 persen atau Rp120, menjadi Rp16.260 per kg.
Harga tepung terigu curah tetap stabil di Rp10.150 per kg, namun tepung terigu non-curah naik 0,31 persen atau Rp40, menjadi Rp13.150 per kg. Harga jagung di tingkat peternak juga naik hingga 5,35 persen atau Rp320, menjadi Rp6.300 per kg.

BACA JUGA:Harga Pangan Hari Ini, Minyak Goreng Menyentuh Rp18.250 per Liter

BACA JUGA:Harga Pangan Rabu, Daging Ayam dan Cabai Mengalami Kenaikan Signifikan

Terakhir, harga ikan kembung mengalami kenaikan 3,14 persen atau Rp1.180, menjadi Rp38.710 per kg, sedangkan harga ikan tongkol dan ikan bandeng masing-masing mengalami penurunan sebesar 0,22 persen dan 2,48 persen. (*)

Kategori :