Perkuat Reputasi Global, Unand Datangkan 35 Profesor dari Kampus Terbaik Dunia

Rabu 17 Apr 2024 - 19:55 WIB
Reporter : Muhammad Akta
Editor : Muhammad Akta

PADANG, JAMBIEKSPRES.CO-Rektor Universitas Andalas, Efa Yonnedi, yang diwawancarai di Padang, Sumatera Barat, mengumumkan bahwa Unand telah berhasil mendatangkan 35 profesor dari berbagai perguruan tinggi terkemuka di dunia.

Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya meningkatkan mutu pendidikan di Unand secara global.

"Puluhan profesor ini akan aktif dalam kegiatan akademik di Unand, seperti membimbing dan menguji mahasiswa doktor, mengadakan seminar, serta meningkatkan kemampuan akademisi di lingkungan Unand," ungkap Rektor Efa Yonnedi.

Program ini merupakan bagian dari strategi peningkatan mutu pendidikan untuk mendapatkan pengakuan global.

Para profesor yang didatangkan berasal dari perguruan tinggi yang masuk dalam jajaran 500 universitas terbaik dunia versi Times Higher Education.

Sementara Unand juga mengirimkan sejumlah profesor ke perguruan tinggi yang masuk dalam daftar 500 universitas terbaik dunia.

Para dosen Unand tersebut akan aktif dalam kegiatan akademik di kampus tujuan selama satu minggu.

Pengiriman profesor atau dosen Unand dijadwalkan hingga Juni 2024. Unand menargetkan setiap fakultas untuk mengusulkan dua guru besar untuk mengikuti program tersebut.

"Nantinya, dosen atau profesor dari Unand akan menguji dan membimbing mahasiswa, melakukan workshop, menyelesaikan buku, hingga menulis artikel di kampus luar negeri," jelas Rektor Unand.

Efa juga berharap bahwa para dosen atau profesor yang mengajar selama satu minggu di berbagai kampus luar negeri dapat membawa pulang perjanjian kerja sama, seperti gelar ganda atau kegiatan lain yang mendukung pengakuan kampus.

Di samping itu, Unand juga memberikan insentif bagi mahasiswa asing yang memilih untuk belajar di kampus tersebut.

"Saat ini, Unand mengalokasikan kuota bagi 45 mahasiswa asing yang datang dan belajar di kampus ini selama satu semester," tambahnya. (*)

Kategori :