Pengunjung Keluhkan Parkir Angso Duo, Mereka Dua Kali Bayar Retribusi

Sabtu 04 May 2024 - 05:58 WIB
Reporter : Muhammad Havizh Alatas
Editor : Adriansyah

"Bayar cuma satu kali saja, waktu parkir di dalam tidak ada pungutan lagi," katanya.

BACA JUGA:Los Sepi dan Jalanan Kosog, Pasar Konvensional Mulai Ditinggal

BACA JUGA:Solusi Atasi PKL Pasar Talang Banjar, DPRD Wacanakan Bangun Pedestrian

Ia mengaku, jika petugas yang berada di area dalam itu bertugas untuk menjaga ketertiban parkir, tidak hanya itu mereka juga bertugas untuk menjaga keamanan kendaraan dan barang belanjaan pengunjung.

"Mereka berkomitmen untuk itu," sebutnya.

Menurut Purnomo, di saat subuh hingga pagi hari, kondisi pasar Angso Duo sangat ramai tidak hanya oleh pengunjung tapi juga oleh masyakarat yang melintas.

Untuk itu keberadaan petugas sangat penting untuk memberikan rasa aman, apalagi petugas tersebut merupakan warga sekitar yang menggantungkan hidup dari aktifitas yang ada di pasar.

Untuk itu, Ia tidak pernah melarang jika pengunjung hendak memberikan uang tips kepada petugas yang berada di dalam sebagai rasa terima kasih namun Ia memastikan tidak ada kewajiban untuk memberikan uang kepada petugas yang ada di dalam.

BACA JUGA:Tidak Transparan Dalam Pengelolaan, PAD Parkir Jauh dari Target

BACA JUGA:Terkait Penyesuaian Tarif Parkir, Jangan Bayar Tanpa Karcis!

"Petugas tersebut akan sangat ramai di saat subuh dan pagi, siang hingga sore sudah berkurang," pungkasnya. (*)

Kategori :