Hilang Dua Hari, Rohana Warga Maro Sebo Ditemukan Tak Bernyawa

PENEMUAN MAYANG : Hilang selama dua hari, akhirnya Rohana ditemukan warga maro sebo di pinggir jalan kebun karet dalam kondisi sudah tak bernyawa--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO -Sesosok mayat wanita ditemukan di pinggir jalan dekat kebun karet milik warga. Penemuan mayat ini terjadi pada Minggu (11/8/2024) sekira pukul 14.45 WIB sore.

Penemuan mayat tersebut juga sempat menggegerkan warga RT 08, Kelurahan Jambi Kecil, Kecamatan Maro Sebo, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi. Mayat perempuan itu diketahui bernama Rohana (69) warga Dusun Semambu Bunting, RT 05, Kelurahan Jambi Kecil, Kecamatan Maro Sebo, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi.

Kejadian penemuan sesosok mayat wanita ini dibenarkan langsung oleh Kanit Reskrim Polsek Maro Sebo, Ipda Teguh, Minggu (11/8/2024) malam. "Iya, benar. Siang tadi telah ditemukan sesosok mayat perempuan di pinggir jalan kebun karet milik warga," ujarnya. 

Teguh menyampaikan, jenazah korban pertama kali diketahui oleh salah seorang warga yang sedang berjalan kaki melintas di sekitar lokasi penemuan mayat tersebut. "Warga ini dari rumah mau ke warung, pas melintas di lokasi mencium bau busuk," sebutnya. 

Mencium aroma bau busuk itu, dijelaskan Teguh, warga tersebut lantas langsung melihat ke lokasi. Kemudian, warga itu melihat ada celana panjang berwarna hitam.

“Jarak lokasi penemuan mayat dan jalan ini hanya berjarak 2 meter. Lalu, warga ini mendekati lokasi dan terlihat badan serta tangan yang diduga mayat,” jelasnya. 

Melihat hal itu, warga tersebut langsung berlari untuk memanggil warga lainnya. Setelah dilihat, mayat tersebut berjenis kelamin perempuan. “Dengan adanya hal tersebut, warga langsung melaporkan kepada pihak kepolisian,” kata Teguh.

Diungkapkan Teguh, pihak keluarga korban menerangkan bahwa korban sudah hilang dari rumah sejak dua hari yang lalu yakni pada Jumat 09 Agustus 2024. “Korban tinggal sendirian di rumahnya di RT 05, Kelurahan Jambi Kecil, Kecamatan Maro Sebo. Sudah dibawa ke RS Bhayangkara untuk dilakukan autopsi,” terangnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan