Dari Pantai yang Belum Terjamah Hingga Hutan Bakau yang Masih Asli
WISATA: Pemandangan di Pulau Koh Yao Noi, Thailand. --
Pusat kota kecil Koh Yao Noi juga menawarkan pengalaman lokal yang autentik. Pengunjung dapat menjelajahi lingkungan sekitar yang ramai, berinteraksi dengan penduduk setempat yang ramah, dan mencicipi makanan lokal sticky rice dan pupuk bio-organik.
Kegiatan lain yang berhubungan dengan seni juga bisa dilakukan saat berwisata ke pulau itu, seperti menciptakan karya seni batik mereka sendiri, dimulai dengan membuat sketsa dan beralih ke proses yang cermat dalam mengaplikasikan lilin panas untuk menguraikan desain mereka.
Pusat konservasi ikan di pulau itu juga memainkan peran penting dalam melestarikan ekosistem laut. Para tamu menaiki perahu menuju tempat pembibitan, di mana mereka mendapatkan wawasan tentang terhadap pembiakan, konservasi, perawatan ikan yang terluka, dan pendidikan untuk nelayan generasi berikutnya.
Wasada 7 Modus Penipuan di Thailand
Thailand merupakan salah satu destinasi luar negeri yang paling sering dikunjungi turis asal Indonesia. Selain jarak yang terjangkau, Negeri Gajah Putih ini menawarkan banyak hal menarik yang bisa menjadikan momen liburan Anda menyenangkan.
Meski demikian, Anda patut mewaspadai modus-modus penipuan yang biasanya mengincar para turis selama liburan di Thailand. Berikut adalah tujuh modus penipuan turis dan cara menghindarinya dikutip dari siaran resmi Pegipegi, Senin.
Penipuan Tuk-Tuk dan Taksi
Di beberapa daerah di Thailand, oknum pengemudi tuk-tuk, taksi, dan bus bisa membawa Anda ke sejumlah toko, restoran, dan mal tertentu untuk membeli barang atau jasa alih-alih Anda diantar langsung ke tempat tujuan. Modus ini bagi para turis mengkhawatirkan, karena sebagian kerap tidak tahu berada di mana dan kesulitan kembali ke daerah penginapan begitu mereka berhasil ditipu.
Untuk menghindarinya, pilihlah tuk-tuk dan taksi yang berseliweran atau tidak diam di tempat, seperti hotel dan objek wisata utama. Pastikan Anda menanyakan tarif serta memberi instruksi yang jelas terkait lokasi yang ingin dituju.
Tolak tawaran sopir yang mengajak Anda untuk mampir ke beberapa tempat. Jika Anda ingin menggunakan taksi, pastikan apakah sopir menggunakan argometer atau tidak.
Periksa juga identitas sopir, seperti nama dan foto yang biasanya tertera di dashboard. Apabila sopir mematikan argometer atau meminta hal-hal yang tidak diinginkan di tengah perjalanan, ambil ponsel dan foto identitas sopir tersebut. Beri teguran bahwa mereka bisa dilaporkan ke polisi turis setempat. (ant)