Warga Keluhkan Tak Adanya Penerangan di Jembatan Batanghari II
Anggota DPRD Kota Jambi fraksi PKS, Zayadi --
JAMBI, JAMBIEKSPRES.BACAKORAN.CO - Kondisi lampu jalan di jembatan Batanghari II dikeluhkan warga. Penerangan di jembatan tersebut tidak lagi menyala dalam beberapa bulan belakangan ini.
"Sudah lebih sebulan lampu jalan tersebut mati. Kalau malam gelap sekali, bisa berbahaya untuk dilewati," kata Muhammad, salah seorang warga Seberang Kota Jambi, Kamis (28/12/2023).
Gelapnya kondisi di jembatan yang membelah Sungai Batanghari itu sebut Muhammad, takutnya dimanfaatkan untuk aksi kejahatan, seperti jambret dan lainnya.
Kata dia, dirinya sudah melaporkan hal tersebut kepada dinas terkait untuk segera memperbaiki lampu jalan itu, akan tetapi sampai saat ini tidak juga ditanggapi.
Anggota DPRD Kota Jambi fraksi PKS, Zayadi juga mempertegas hal tersebut. Menurutnya, pihaknya sudah sangat sering menyampaikan keluhan tersebut.
BACA JUGA:Tiga OPD Dominasi Temuan BPK
BACA JUGA:Tanam Cabai Dalam Rangka Jaga Inflasi
"Beberapa kali pada saat paripurna sudah kita sampaikan, tapi sampai sekarang belum juga diperbaiki. Kita minta itu segera diperbaiki," jelasnya.
Kata Zayadi, aktifnya lampu jalan di jembatan tersebut tentunya bisa mengurangi resiko kecelakaan. "Kalau jalannya terang tentu meminimalisir kecelakaan," katanya.
Selain itu sebut Zayadi, juga bisa digunakan masyarakat sekitar untuk rekreasi. "Banyak juga masyarakat yang biasa duduk santai sambil menikmati keindahan sungai Batanghari," katanya. (*)