231 Mahasiswa Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Jambi Lakukan Pemasangan Kap dan Ucap Janji

Penandatanganan Berita Acara Kegiatan Pemasangan Kap dan Ucap Janji tahun 2024--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO-Sebanyak 231 mahasiswa dari Program Studi D-III Keperawatan dan Sarjana Terapan Keperawatan Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Jambi, melakukan Pemasangan Kap dan Ucap Janji di Bumi Pasundan Convention Center.
Ketua Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Jambi, Junita, S.Pd, S.Tr.Kep,Ners, M.Kes dalam sambutannya mengatakan, 231 mahasiswa yang melakukan pemasangan kap dan ucap janji terdiri, Program Studi D-III Keperawatan sebanyak 90 orang, Sarjana Terapan Keperawatan Reguler sebanyak 119 orang dan Kelas Internasional (KI) sebanyak 22 orang.


Direktur Poltekkes Kemenkes Jambi, Dr. Rusmimpong S.Pd, M. Kes--
"Dengan total 231 mahasiswa Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Jambi yang melakukan pemasangan kap dan ucap janji," ujar Junita kemarin (5/2).
Kegiatan ucap jani ini merupakan momen yang penting dalam rangka persiapan mahasiswa sebelum melakukan praktek di klinik, rumah sakit maupun lahan praktek. Dirinya meminta kepada mahasiswa yang melakukan praktek tersebut untuk mempersiapkan fisik dan psikologis agar disiplin dan mentaati peraturan yang berlaku.


Ketua Jurusan Keperawatan Junita, S.Pd, S. Tr.Kep, Ners, M. Kes--

BACA JUGA:Poltekkes Jambi Siap Terima Mahasiswa Baru Tahun 2024

BACA JUGA:Poltekkes Kemenkes Jambi Berpartisipasi Membangun Jambi Dalam Bidang Kesehatan
"Jaga nama baik pribadi dan almamater. Ucap janji yang dilakukan bertujuan untuk bisa menghayati arti penting profesi dan nantinya dapat memberikan pelayanan kesehatan dengan baik dan humanis," terangnya.
Saat ini, sambungnya, Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Jambi memiliki tiga Program Studi yakni D-III Keperawatan, Sarjana Terapan Keperawatan dan Program Studi Ners, dengan jumlah dosen sebanyak 29 orang, tiga dosen  Strata 3 dan 26 dosen Strata 2 dan pegawai PLP 6 orang.
"Kami berkomitmen untuk menciptakan lulusan yang unggul dan kompetitif di wilayah global," ujarnya.


Pemasangan Kap dan Badge Name oleh Ketua Jurusan Keperawatan--
Sementara, Direktur Poltekkes Kemenkes Jambi, Dr. Rusmimpong, S.Pd, M.kes dalam sambutannya mengatakan, usai pemasangan kap dan ucap janji bagi tenaga kesehatan khususnya keperawatan, mahasiswa dapat langsung terjun ke fasilitas kesehatan baik yang ada di Provinsi Jambi maupun luar Provinsi Jambi.

BACA JUGA:Awali Tahun 2024, Poltekkes Jambi Gas Poll Kinerja

BACA JUGA:Bahas Perubahan Iklim, Poltekkes Jambi Gelar Konferensi Kesehatan Lingkungan Internasional
Ucapan terima kasih disampaikan kepada dosen dan tenaga pendidikan Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Jambi, yang telah membekali mahasiswa baik ilmu, skill dan bekal lain sebelum terjun di masyarakat khsusnya fasilitas kesehatan.


Foto bersama Civitas Akademika Jurusan Keperawatan beserta Direktur, Wadir II dan Wadir III--
"Pelajari lagi apa yang telah diperoleh dikampus, sehingga sukses saat melakukan pelayanan. Maknai urgensi pemasangan kap dan ucap janji. Kepada rekan-rekan dari Jurusan Keperawaran kami ucapkan ribuan terima kasih telah memberikan kontribusi besar bagi pengembangan di Poltekkes Kemenkes Jambi. Termasuk tenaga instruktur, yang ikut memberikan ilmu dan skill bagi mahasiswa, terlebih tenaga instruktur merupakan alumni Poltekkes Kemenkes Jambi. Perguruan Tinggi lain bisa menjadi besar dan terkenal karena peran dari alumni. Terakhir kami ucapkan terima kasih kepada orang tua, yang telah memilih anak-anaknya berkuliah Poltekkes Kemenkes Jambi," tandasnya.

BACA JUGA:Koordinasi Bersama Poltekkes Kemenkes Jambi – Pemerintah Provinsi Jambi
Dalam kegiatan turut hadir Wadir  II dan III Poltekkes Kemenkes Jambi, anggota senat Poltekkes Kemenkes Jambi, Ketua Jurusan dan Ketua Prodi dilingkungan Poltekkes Kemenkes Jambi, perwakilan Dinas Kesehatan Provinsi Jambi, perwakilan RSUD Raden Mattaher Jambi, perwakilan RSUD Abdul Manaf Kota Jambi dan undangan lain. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan