FIFGROUP Gandeng YKPI Edukasi Deteksi Dini Kanker Payudara
EDUKASI : Berkolaborasi dengan YKPI, FIFGROUP fasilitas edukasi deteksi dini kanker payudara dan praktik SADARI--
JAMBIEKSPRES.CO - PT FEDERAL International Finance (FIFGROUP), salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk berinisiatif melakukan upaya pencegahan serta penanggulangan kanker payudara dengan menggelar program seminar bertajuk “Edukasi Deteksi Dini Kanker Payudara dan Praktik SADARI”. FIFGROUP berkolaborasi dengan Yayasan Kanker Payudara Indonesia (YKPI) dalam gelaran acara ini.
Kegiatan yang juga merupakan rangkaian HUT ke-35 tahun FIFGROUP ini dilaksanakan secara hybrid pada Rabu, 10 Juli 2024 di Jakarta. Hadir dalam seminar tersebut, Ketua Yayasan Kanker Payudara Indonesia (YKPI), Linda Agum Gumelar, Dr. dr. Agus Sutarman, Sp.B. Subsp. Onk (K), SH,MH,MARS yang bertindak sebagai pembicara seminar, serta Direktur FIFGROUP, Esther Sri Harjati.
Dalam kesempatan yang sama, FIFGROUP juga menyerahkan bantuan sosial menggunakan Dana Sosial Syariah dengan nominal sebesar Rp20 juta kepada YKPI yang diserahkan langsung oleh Esther Sri Harjati kepada Linda Agum Gumelar.
BACA JUGA:40 Menit, NMAX Generasi Terbaru Terjual 1.000
BACA JUGA:Jadi Wadah Pencari Bakat Islami
Kegiatan ini dirancang untuk memberikan informasi yang komprehensif dan mudah dipahami oleh peserta, salah satunya melalui peragaan praktik SADARI (Periksa Payudara Sendiri) menggunakan phantom (patung peraga), dengan sembari dijelaskan oleh dr. Agus Sutarman.
Melalui inisiatif seminar “Edukasi Deteksi Dini Kanker Payudara dan Praktik SADARI”, FIFGROUP berkomitmen untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan karyawan serta masyarakat luas, dengan berkontribusi dalam perjuangan melawan kanker payudara, yang sejalan dengan misi perusahaan untuk Membawa Kehidupan yang Lebih Baik untuk Masyarakat. (*)