Susu Ikan, Inovasi Protein dari HPI Menjadi Pilihan Baru Konsumsi

Dua orang anak menunjukkan produk susu ikan saat peluncuran di Kandanghaur--

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO-Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memperkenalkan susu ikan sebagai minuman protein yang dihasilkan dari Hidrolisat Protein Ikan (HPI), yang diproses hingga menyerupai susu dalam bentuknya.
Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) KKP, Budi Sulistiyo, menjelaskan bahwa istilah "susu ikan" merupakan label pemasaran untuk memudahkan masyarakat dalam mengenal produk ini.

"Susu ikan bukanlah susu dalam pengertian sesungguhnya, melainkan produk analog yang terbuat dari HPI," jelas Budi di Jakarta.

BACA JUGA:Susu Ikan vs Susu Sapi, Mana yang Lebih Baik untuk Perkembangan Otak Anak?

BACA JUGA:Tangkal Radikal Bebas dengan Entrasol Can Susu Steril:
HPI adalah ekstrak protein ikan yang dikembangkan sejak 2017 oleh tim bioteknologi Litbang KKP, memanfaatkan ikan dengan nilai ekonomi rendah seperti petek, selar, tamban, dan belok.

Inovasi ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan nelayan dan memperbaiki asupan protein masyarakat, yang saat ini baru mencapai 62,3 gram per kapita per hari, jauh di bawah rata-rata negara-negara ASEAN dan negara maju yang melebihi 100 gram.
Dengan karakteristik multifungsi, HPI dapat digunakan tidak hanya untuk membuat susu ikan tetapi juga untuk fortifikasi berbagai produk pangan lokal seperti cookies, cilok, kue sus, roti gambang, dan jenang.

BACA JUGA:Dokter Spesialis Anak Ingatkan Bahaya Memberikan Susu Kambing pada Anak Alergi Susu Sapi

BACA JUGA:Manfaat Susu dan Nutrisi bagi Tumbuh Kembang Anak

"HPI memiliki potensi besar untuk digunakan dalam berbagai produk pangan sehari-hari," tambah Budi.
Pabrik HPI yang berlokasi di Indramayu, yang beroperasi sejak 2021, mampu memproduksi 30 ton per bulan.

KKP juga tengah merencanakan pembangunan pabrik percontohan di Pekalongan serta mendorong pembangunan fasilitas serupa di daerah pesisir lainnya.

Langkah ini merupakan bagian dari program hilirisasi perikanan dan upaya mengurangi angka stunting.

BACA JUGA:Demi Anak, Seorang Pria di Jambi Nekad Mencuri Susu di Gerai Indomaret

BACA JUGA:Sindir Anies di Acara Deklarasi Pujakesuma Jambi, Prabowo : Air Susu Dibalas Air Tuba
Susu ikan, yang pertama kali diluncurkan oleh KKP dan Kementerian Koperasi-UMKM di Indramayu pada 2023, merupakan bagian dari perayaan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78. (*)

Tag
Share