JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO-Delegasi Uni Eropa untuk ASEAN mengajak generasi muda Indonesia meningkatkan kesadaran dan aksi nyata dalam menghadapi perubahan iklim.
Menurut Duta Besar UE untuk ASEAN, Sujiro Seam, generasi muda memiliki peran besar dalam membuat perubahan nyata untuk keberlanjutan di masa depan.
“Generasi muda adalah pemimpin masa depan, dan mereka perlu menyadari dampak yang bisa mereka ciptakan dalam aksi iklim,” ujar Sujiro saat membuka Pekan Diplomasi Hijau UE-ASEAN 2024 di Jakarta.
Ia menambahkan bahwa pemuda harus didorong untuk peduli pada lingkungan, karena upaya ini berdampak tak hanya untuk Indonesia, tetapi juga bagi kawasan ASEAN dan dunia.
Pekan Diplomasi Hijau yang digelar Uni Eropa di Jakarta termasuk kegiatan jalan santai dan lari sepanjang 5 KM di kawasan Sudirman-Senayan, sebagai bentuk ajakan untuk beralih pada perilaku sehari-hari yang lebih ramah lingkungan.
Uni Eropa juga menekankan langkah-langkah kecil seperti berjalan kaki, mematikan lampu yang tidak digunakan, membersihkan sampah, dan mengurangi penggunaan AC sebagai bentuk aksi sederhana yang bisa dilakukan siapa saja.
“Kita bisa membuat perubahan dengan tindakan kecil sehari-hari yang berdampak pada planet ini,” ujar Sujiro.
Melalui program ini, Uni Eropa berharap generasi muda bisa terinspirasi untuk melakukan langkah-langkah berkelanjutan guna menanggulangi perubahan iklim. (*)