Bikin Resah, Remaja yang Terlibat Tawuran Ditangkap dan Dihakimi Warga

Senin 22 Apr 2024 - 22:43 WIB
Reporter : Rio Andre Fahmi
Editor : Jurnal

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO - Dua kelompok remaja yang terlibat tawuran di daerah Kecamatan Talang Bakung diamankan warga pada Minggu (21/4) sekitar pukul 04.30 WIB subuh.

Warga yang resah dengan aksi tawuran yang dilakukan para remaja ini pun langsung menghakimi dua remaja yang berhasil diamankan.

Dari video yang dilihat Jambi Ekspres, terlihat warga yang emosi tidak dapat membendung kekesalannya sehingga motor milik kedua remaja tersebut juga turut dihancurkan oleh warga.

Panit Reskrim Polsek Jambi Selatan, Ipda Sadli membenarkan kejadian tersebut, ia mengatakan pihaknya mendapat laporan dari masyarakat telah terjadi tawuran di wilayah Talang Bakung, sesampai di sana aksi tawuran tersebut telah dibubarkan oleh warga dan dua orang remaja diamankan warga.

BACA JUGA:Gunakan Sajam dan Petasan, Kelompok Remaja Terlibat Tawuran di Jamtim Terecam CCTV

BACA JUGA:Hendak Tawuran Sarung, 8 Pemuda di Jambi Timur Diamankan Polisi

"Dalam kejadian ini ada dua orang terduga pelaku yang diamankan warga, Kemudian diamankan dan dilakukan pemeriksaan di Polsek Jambi Selatan," katanya, Senin (22/4).

Lanjut Sadli, untuk tindak lanjut terhadap dua orang tersebut telah diambil keterangan dan diserahkan ke orang tuanya.

"Terhadap kedua orang yang diamankan ini telah dipulangkan karena masih dibawah umur, namun untuk perkaranya masih dilakukan penyelidikan," ujarnya.

Beruntung tidak ada korban dalam aksi tawuran ini, Sadli berharap para orang tua dapat mengawasi anak-anaknya dan membatasi jam malam agar kejadian seperti ini tidak terulang kembali.

BACA JUGA:Tawuran Kelompok Bermotor Sebabkan Satu Orang Tewas

BACA JUGA:Update Kasus Seleksi PPPK Kerinci, Polisi Akan Periksa Panitia Seleksi Pusat

"Diharapkan kepada orang tua dapat mengawasi anak-anaknya dan membatasi jam malam anaknya agar tidak terjadi lagi hal yang serupa, karena para pelaku tawuran ini kebanyakan masih pelajar," pungkasnya. (*)

Kategori :

Terkini

Kamis 26 Dec 2024 - 19:10 WIB

Wacanakan Pembinaan di Kodim

Kamis 26 Dec 2024 - 19:03 WIB

Pelaku UMKM Tak Dikenakan UMP dan UMK

Kamis 26 Dec 2024 - 18:59 WIB

Yamaha Akan Bagikan iPhone Gratis