Adji Permana Terpilih sebagai Badan Pimpinan ISMEI Pertama dari Universitas Jambi

Adji Permana dari Universitas Jambi (dua dari kiri) bersama Badan Pimpinan ISMEI (Ikatan Senat Mahasiswa Ekonomi Indonesia) periode 2024-2026 dari beberapa universitas di Indonesia--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO– Adji Permana dari Universitas Jambi (UNJA) terpilih sebagai Badan Pimpinan ISMEI (Ikatan Senat Mahasiswa Ekonomi Indonesia) periode 2024-2026 pada Kongres ISMEI Ke-XVI yang digelar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Kongres berlangsung dari 28 hingga 31 Agustus 2024 dan mengangkat tema “Akselerasi Perekonomian Demi Indonesia Maju.”
Kongres ini dibuka Rektor Universitas Muhammadiyah Jakarta, Prof. Dr. Ma’mun Murod Al-Barbasy, M.Si., dan menghasilkan lima Badan Pimpinan serta tujuh Badan Pengawas dan Konsultasi ISMEI.

BACA JUGA:PPK ORMAWA PTQ Arrayhan UNJA Kembangkan Desa Qurani di Pematang Raman

BACA JUGA:Unja Tingkatkan Kesejahteraan Warga SAD di Bukit Suban melalui Program Pemberdayaan

Adji Permana mencatat sejarah sebagai Badan Pimpinan pertama yang terpilih dari UNJA.
Dalam pernyataannya, Adji mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian tersebut dan bertekad untuk menjadikan ISMEI sebagai pelopor dalam isu-isu perekonomian di Indonesia.

Ia menekankan pentingnya penguatan sumber daya manusia melalui pendidikan, kesehatan, dan perlindungan sosial.

Adji juga menyoroti perlunya pembangunan infrastruktur untuk mempercepat transformasi ekonomi dan sosial, meningkatkan kapasitas produksi, daya saing, efisiensi logistik, serta produktivitas.

BACA JUGA:Dosen Unja Inovasi Daun Sungkai Jadi Teh Peningkat Imun Tubuh

BACA JUGA:Gelar PKKMB 2024, UNJA Catatkan Rekor MURI Senam dengan Jumlah Mahasiswa Baru Terbanyak
Selain Adji Permana, kongres juga memilih Firman dari Universitas Pattimura Ambon, Fajar Try Suari dari Universitas Singaperbangsa Karawang, M. Soeb dari Universitas Lambung Mangkurat, dan Zulfikri dari Universitas Gajayana Malang sebagai anggota Badan Pimpinan ISMEI. (*)

Tag
Share