Tips Memasak Jeroan Untuk Kreasi Hidangan Idul Adha

Sambal paru a la Chef Devina Hermawan (YouTube/Devina Hermawan) --

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO- Dalam perayaan Idul Adha seringkali masyarakat mengolah daging untuk hidangan yang berkuah santan seperti tongseng, rendang, semur, malbi daging khas Palembang atau sate.

Koki selebritas Devina Hermawan memberikan salah satu rekomendasi hidangan lain selain kuah santan yang juga bisa disajikan sebagai kreasi hidangan saat Idul Adha dari bahan jeroan.

“Kadang di Idul Adha suka dapat jeroan, itu jadi hidangan yang tidak terlalu sering dimasak di rumah tapi kalau ada bagi yang suka itu jadi spesial,” katanya saat ditemui media dalam konferensi pers Kitchenette Kitchen Takeover di Jakarta, Jumat.

Untuk hidangan menggunakan jeroan sapi, Devina merekomendasikan untuk mengkreasikannya menjadi sambal paru. Dalam membuat sambal paru, bagian paru harus dipersiapkan dengan baik agar tidak bau saat dimasak.

BACA JUGA:PPP Tunda Rekomendasi Untuk Bacakada Kerinci, Bungo, Muaro Jambi dan Sungai Penuh, Ini Alasannya

BACA JUGA:Hurmin Gandeng Putra Cek Endra, Sinyal Koalisi PPP-Golkar Menguat di Pilkada Sarolangun

Prosesnya potong kecil-kecil paru mentah dan cuci serta bilas paru dengan air mengalir untuk mengurangi darahnya. Proses ini bisa diulang tiga hingga empat kali sampai air bilasan menjadi bening.

Setelah itu, marinasi paru dengan garam dan tepung tapioka untuk mengurangi bau paru. Marinasi paru selama 30 menit hingga satu jam.

“Garam untuk dia meresap ke paru, dan tapioka akan mengurangi bau paru,” katanya.

Setelah itu, cuci kembali paru yang telah termarinasi dengan garam dan tepung tapioka di air mengalir sampai tepung menghilang. Jika sudah bersih, potongan paru bisa direbus dengan potongan jahe sampai empuk, atau kira-kira 30-35 menit.

Jangan lupa untuk membuang air rebusan paru, proses ini juga bermanfaat untuk menghilangkan bau paru dan membuat paru semakin empuk. Setelah itu olah paru sapi untuk dijadikan sambal paru yang nikmat.

Berikut resep sambal paru yang dikutip dari kanal YouTube Devina Hermawan untuk inspirasi hidangan Idul Adha.

 

Sambal Paru (untuk 5 porsi)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan