Pemenuhan Sisa Kuota SMA/SMK Diserahkan ke Sekolah

Zet Herman, Ketua Panitia PPDB Disdik Provinsi Jambi --

Adapun sisa kuota yang dibawa Dinas Pendidikan Provinsi Jambi duduk bersama Komisi IV DPRD Provinsi Jambi lalu sebanyak 52 orang. Dengan rincian SMAN 10 sebanyak 29 orang, lalu SMAN 12 sebanyak 21 orang. Serta SMAN 2 sebanyak 2 orang. 

Sementara itu, Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi Fadli Sudria menyatakan yang terpenting anak-anak Jambi jangan sampai putus pendidikannya.

 "Mesti diisi sisa kuoatanya agar anak Jambi bisa menyambung pendidikannya, dan yang lainnya bisa bersekolah di swasta karena ada juga bantuan SPP dari Pemprov Jambi. Yang terpenting anak-anak di Jambi ini jangan putus sekolah," ucapnya. (*)

Tag
Share