Gushcloud Kerjasama dengan Google untuk Program YouTube Creator Solutions

Kamis 26 Sep 2024 - 18:31 WIB
Reporter : Muhammad Akta
Editor : Muhammad Akta

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO-Gushcloud, perusahaan yang bergerak di bidang manajemen kreator dan lisensi IP berbasis AI, telah resmi bergabung sebagai mitra awal Google dalam inisiatif Creator Solutions di Asia Tenggara.

Program ini dirancang untuk mendukung para kreator sekaligus membantu merek dalam memanfaatkan potensi platform YouTube secara lebih optimal.

Oddie Randa, Managing Director Gushcloud International for Asia Pacific.

BACA JUGA:Google Luncurkan Aplikasi Google Essentials untuk Mempermudah Akses ke Layanan Google

BACA JUGA:Google Tanggapi Pemalsuan Data di Google Bisnis yang Memengaruhi Hotel-hotel di Indonesia

"Gushcloud mengelola sejumlah kreator terkemuka di dunia. Kami terus mencari peluang dan kolaborasi untuk mendukung pertumbuhan serta menciptakan lebih banyak sumber pendapatan bagi kreator. Kami sangat bersemangat menjadi mitra awal Google dalam program ini."

Melalui kemitraan ini, Gushcloud berharap dapat merevolusi lanskap media sosial, e-commerce, dan konten merek, serta mendorong inovasi dalam pembuatan konten.

Program Creator Solutions mencakup dua inisiatif utama: Creator 2 Cart dan Creator ShortCuts.

Creator 2 Cart memungkinkan merek untuk bekerja sama dengan kreator dalam membuat konten tutorial, baik dalam format panjang maupun pendek.

Sementara itu, Creator ShortCuts memfasilitasi pembuatan konten branded yang dapat dipromosikan melalui YouTube Shorts.

Sejak September, kreator terpilih dari Gushcloud yang telah terverifikasi sebagai Brand Safe Creators dapat mulai berkolaborasi dengan merek, memberikan mereka kesempatan untuk lebih efektif memonetisasi konten dan memperluas jangkauan promosi.

Dalam Creator 2 Cart, kreator akan memproduksi konten yang relevan dengan kampanye merek, termasuk video panjang dan Shorts, untuk meningkatkan kesadaran serta ketertarikan pelanggan.

Melalui Creator ShortCuts, merek dapat memproduksi YouTube Shorts yang diciptakan oleh kreator dan memanfaatkan Partnership Ads untuk memperkuat jangkauan konten tersebut.

BACA JUGA:Google Hadirkan Fitur

BACA JUGA:Google Maps Hadirkan Fitur Baru: Arahkan ke Lokasi Parkir dan Laporkan Insiden

Kategori :

Terkini

Minggu 22 Dec 2024 - 22:54 WIB

Dewan Ingatkan BKPSDM

Minggu 22 Dec 2024 - 22:52 WIB

Sekda Buka Rakor Natura

Minggu 22 Dec 2024 - 22:51 WIB

Pendaftaran P3K Dibuka Akhir Desember

Minggu 22 Dec 2024 - 22:49 WIB

134 Personil Amankan Natura

Minggu 22 Dec 2024 - 22:48 WIB

Konflik Lahan Berakhir Damai