JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO- Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Provinsi Jambi mengungkapkan anggaran pagu yang dialokasikan untuk untuk tahun 2025 mengalami penurunan.
Penurunan itu dibandingkan dengan anggaran Pagu pada tahun 2024 ini, yang berkisar Rp 1,9 T. Dari pembagian anggaran tersebut ada anggaran untuk observasi.
“Tahun 2025 pagu kita hanya Rp 500 Miliar (M), di dalamnya observasi hanya Rp 300 M,” kata Kepala BPJN Provinsi Jambi Ibnu Kurniawan.
Sementara sisa dari anggaran pagu Rp 200 M itu, dialokasikan untuk gaji dan rehabilitasi jalan nasional.
BACA JUGA:Realisasi Anggaran Kesehatan Capai Rp164,3 T
BACA JUGA:Serapan Anggaran Pemkab Sarolangun Belum Capai Target
Dikatakan Ibnu, penurunan pagu ini bukan hanya dialami oleh Provinsi Jambi saja melainkan penurunan secara nasional.
“Untuk Nasional (PUPR Pusat) kita hanya dapat sekitar Rp 30-37 Triliun ,” bebernya.
Meski terjadinya penurunan anggaran, pihaknya akan terus berupaya maksimalkan dalam perbaikan jalan nasional kedepan, namun beberapa kegiatan tidak rutin dilakukan seperti di tahun 2024 ini.
“Artinya akan ada penghematan, bahkan juga jika ada kegiatan yang tidak urgent ya tidak kita laksanakan meskipun dulu kita laksanakan,” katanya.
Untuk diketahui, pihak BPJN Provinsi Jambi sebelumnya mencatat di tahun 2024 ditemukan sebanyak 10.549 lubang yang tersebar di sepanjang jalan nasional. Dari angka tersebut diselesaikan sebanyak 9.738 lubang dan 44 lubang masih dalam tahap pengerjaan, sisanya 767 lobang diselesaikan hingga akhir tahun 2024.
Adapun panjang ruas jalan nasional di Provinsi Jambi sendiri berkisar sekitar 1.318,9 Km, panjang ini belum termasuk jalan Tol yang kedepannya akan menjadi jalan nasional. (*)