Pemkab Kerinci akan Bangun Mal Pelayanan Publik

Kamis 09 Nov 2023 - 20:57 WIB
Reporter : Adriansyah
Editor : Adriansyah

Berikan Pelayanan  Cepat, Mudah dan Transparan

KERINCI – Pemerintah Kabupaten Kerinci terus berupaya untuk meningkatkan pelayanan publik bagi masyarakat. Agar lebih cepat, Mudah dan transparan. 


PJ Bupati Kerinci Asraf--

Untuk itu melalui Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu atau DPMPTS Kabupaten Kerinci, akan mendirikan Mall Pelayanan Publik atau (MPP) yang berlokasi di Kantor DPMPTS Kabupaten Kerinci di Semurup Kecamatan Air Hangat.


Kadis DPMPTS Kerinci Noviar Zen--

Pendirian MPP ini dinilai penting untuk menunjang pelayanan terpadu satu pintu, baik yang ingin mengurus izin usaha maupun pelayanan lainnya, cukup hanya datang ke MPP sudah bisa mengurus kebutuhan dalam satu hari. Baik itu mengurus dokumen kependudukan, SIM, bayar pajak kendaraan, bikin paspor dan lain-lain.

“Ini sudah lama kita rencanakan serta sudah di lakukan uji publik beberapa waktu, semoga bisa terwujud,” kata Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Kerinci Noviar Zen juga meraih OPD dengan pelayanan publik terbaik tahun 2023 ini. 


Pemerintah Kabupaten Kerinci saat studi tiru Mal Pelayanan Publik--

Dia mengatakan, pihaknya merencanakan di Mall Pelayanan akan ada 23 instansi yang akan membuka kantor disana, baik itu instansi vertikal maupun instansi di Kabupaten Kerinci.

”Jadi dalam satu kantor terdapat perwakilan instansi lain yang akan membuka loket di sana, sehingga masyarakat yang akan berurusan bisa lebih mudah dan cepat, seperti ada Dinas Dukcapil, imigrasi, samsat, kepolisian, perbankan dan lainnya,” ujarnya

Dikatakannya untuk membangun fasilitas serta gedung yang nyaman bagi pengunjung, setidaknya membutuhkan anggaran paling sedikit sekitar Rp 8 miliar atau untuk lebih komplet lagi bisa mencapai Rp 15 miliar. 


Kadis DPMPTS Kerinci Noviar Zein menjelaskan soal MPP pada acara Forum konsultasi publik--

”Untuk membangun MPP membutuhkan anggaran, kalau tidak didukung dengan anggara maka MPP tidak bisa terwujud,” ungkapnya

Ia juga menjelaskan, jika pembangunan MPP di laksanakan pada Januari 2024, diprediksi November 2024 sudah bisa beroperasi.

Sedangkan dalam acara Forum Konsultasi Publik (FKP) terkait rencana pembentukan Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Kerinci berkomitmen untuk menjadikan pelayanan perizinan di Kabupaten Kerinci lebih efisien, transparan, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat.

Kategori :

Terkait